KONTES DEMO OCTAFX CHAMPION, PUTARAN KE-70: PUTARAN TERAKHIR DI TAHUN INI
Putaran ke-70 dari Kontes Demo OctaFX Champion telah berakhir.
Ucapan selamat kami berikan kepada keempat trader yang berbagi total hadiah dana 1000 USD bulan ini!
-
Posisi Pertama dengan hadiah 500 USD jatuh kepada Chotib Maulana dari Indonesia
-
Posisi Kedua dengan hadiah 300 USD jatuh kepada Pitter Eka Setyanto dari Indonesia
-
Posisi Ketiga dengan hadiah 100 USD jatuh kepada Amzad dari Indonesia
-
Posisi terakhir, Shamim fx dari Bangladesh, menerima 100 USD
Para pemenang kami yang baru mengungkapkan perasaan dan pikiran mereka pada putaran terakhir dan membuka faktor kunci kesuksesan mereka. Cari tahu lebih lanjut dalam wawancara kami dengan para trader terbaik di Putaran ke-70 dari Kontes Demo OctaFX Champion.
POSISI PERTAMA: Chotib Maulana DARI INDONESIA
Saya sangat senang dan bangga bisa menjadi pemenang! Saya tidak menghabiskan semua waktu saya untuk trading karena saya memiliki pekerjaan. Rencana saya ke depannya adalah terus trading Forex, terutama di OctaFX.
Saya tidak menggunakan berbagai teknik dan strategi. Pendekatan yang saya lakukan adalah hanya mengandalkan teknik yang saya kuasai dan yang paling penting adalah kepercayaan diri dalam setiap analisis. Secara keseluruhan saya tidak pernah mengalami kerugian yang besar, hanya sekitar 20% dari total profit saya.
Saya pikir tidak membutuhkan waktu yang lama untuk menjadi seorang trader yang baik, semua hanya membutuhkan ketekunan, kepercayaan diri dan fokus.
POSISI KEDUA: Pitter Eka Setyanto DARI INDONESIA
Saya sangat senang, saya tidak menyangka bisa menjadi salah satu pemenang dari OctaFX Champion! Saya hanya trading saat ada waktu luang, setelah bekerja. Dan saya pikir mulai sekarang karena saya merasa lebih percaya diri, maka saya harus lebih serius untuk trading dan mencoba mengikuti lebih banyak kompetisi.
Saya pikir kunci keberhasilan saya karena saya sabar dan tidak serakah dalam mengejar profit, saya mengatur Take Profit sesuai dengan analisa saya. Dengan menggunakan analisis fundamental (News) sebagai strategi sangat membantu saya untuk mendapatkan keuntungan.
Contohnya, saya mendapatkan profit sekitar 300% hanya dalam sekali news!
Menjadi seorang trader yang baik membutuhkan upaya dan waktu. Saya pikir dibutuhkan latihan sekitar 5 tahun untuk menjadi seorang trader yang baik.
POSISI KETIGA: Amzad DARI INDONESIA
Saya merasa terhormat dan tidak menyangka bisa menjadi pemenang ketiga. Saya menghabiskan waktu saya untuk memantau chart secara berkala, dan saya yakin faktor kemajuan saya adalah karena saya mau belajar dari kesalahan dan memperbaikinya. Setelah kesuksesan saya ini, saya pasti akan mengikuti putaran lainnya dengan target menjadi juara satu dalam kontes demo OctaFX Champion!
Saya menggunakan strategi yang sudah anda namun saya kembangkan sendiri.
Pengalaman trading saya sangat luar biasa, pernah saya mendapatkan profit hingga $100000 dalam sekali trade, namun saya juga pernah rugi sekitar $ 80000.
Menurut saya, anda tidak bisa tahu berapa lama waktu untuk bisa menjadi seorang trader yang baik, semua tergantung dari trader itu sendiri.
DAN SELAMAT UNTUK POSISI TERAKHIR: Shamim Fx DARI BANGLADESH
Kami mengucapkan selamat Tahun BAru dan semoga semua impian anda bisa menjadi kenyataan!
Jadilah juara OctaFX
Raih tingkatan selanjutnya dalam karir trading anda. Profit menghasilkan hadiah dana, jadi daftar sekarang juga untuk berpatisipasi dalam putaran selanjutnya dari Kontes Demo OctaFX Champion.